You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Turap Saluran di Jalan Tanjung Selor Ditinggikan
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Turap Saluran di Jalan Tanjung Selor Ditinggikan

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat meninggikan turap saluran di Jalan Tanjung Selor, RW 06, Cideng, Gambir.

Kita mulai tinggikan turap dari 7 Juli 2023

Kasatpel SDA Kecamatan Gambir, Imawan mengatakan, peninggian turap ini dalam rangka mendukung program penataan kawasan triwulan ketiga di RW 06, Cideng.

“Kita mulai tinggikan turap dari 7 Juli 2023 dengan mengerahkan 12 personel," ujarnya, Rabu (12/7).

Peninggian Turap Saluran Air Jalan Kamal Muara Capai 50 Persen

Menurut Imawan, peninggian turap dikerjakan sepanjang 30 meter dengan tinggi mencapai 25 sentimeter.

“Tinggi turap awal 80 sentimeter, kemudian kita tambah 25 sentimeter menjadi 105 sentimeter," terangnya.

Ia menjelaskan, dalam kegiatan ini, ukuran tinggi turap disesuaikan dengan ketinggian kanstin. Sebelum ditinggikan, saluran di lokasi dikuras agar aliran air mengalir lancar.

“Target kami peninggian turap rampung pada pekan depan,” ucapnya.

Imawan berharap, dengan pengurasan dan peninggian turap, kawasan RW 06 semakin tertata.

“Harapan lainnya dapat mengantisipasi genangan juga,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1223 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1121 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1023 personTiyo Surya Sakti
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye950 personAldi Geri Lumban Tobing